Siswa Asal Bulukumba Akan Wakili Sulsel pada Forum Anak Nasional

Siswa Asal Bulukumba Akan Wakili Sulsel pada Forum Anak Nasional

<p style="text-align: justify;">Prestasi kembali ditorehkan salah seorang anak dari Bulukumba, pada ajang lomba Forum Anak Tingkat Provinsi Sulsel di Makassar, pada Minggu (21/5) lalu. Pada lomba itu, Arham Nur, peserta lomba Forum Anak Panrita Lopi binaan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Bulukumba, yang masih tercatat sebagai siswa pada SMA negeri 9 Ujungloe Bulukumba, terpilih sebagai Duta Anak Sulsel yang akan mengikuti lomba Forum Anak tingkat nasional di Riau Juli mendatang.</p> <p style="text-align: justify;">Plt Kadis PPPA Bulukumba Hj.Darmawati, SE menyampaikan pada kegiatan Festival Forum Anak Sulsel di Makassar, yang ditutup pada Minggu (21/5) lalu, Forum Anak Panrita Lopi Bulukumba mempersembahkan Visualisasi Puisi &ldquo;Darah Tau Ugi Ada Pada Diriku,&rdquo; karya Andi Sri Wiranto. Visualisai Puisi tersebut, dipersembahkan dengan apik oleh Arham Nur Siswa SMAN 9 Bulukumba, Muh Rahmat Hidayat Siswa SMAN 1 Bulukumba, Eka Wulan Pratiwi Siswi SMPN 1 Bulukumba, dan Elisa Altasani Siswa SMAN 9 Bulukumba dan memukau para penonton.</p> <p style="text-align: justify;">Menurutnya, pada lomba Forum Anak tingkat Provinsi Sulsel di Makassar, proses seleksi para Duta Anak dilakukan secara ketat, oleh panitia, selain seleksi administrasi pemilihan Duta juga melihat secara objektif kemampuan anak dalam mengikuti berbagai kegiatan seperti jelajah diskusi, kemampuan bersosialisasi dengan peserta duta anak dari seluruh Kabupaten/kota di Sulsel.</p> <p style="text-align: justify;">Ditambahkan, untuk lebih memaksimalkan kualitas Duta Anak Bulukumba, pihaknya akan membentuk Forum Anak di seluruh Kecamatan di Bulukumba, sekaligus merupakan persiapan pada pelaksanaan Musrembang Anak 2018 mendatang. Sekaligus juga direncanakan persiapan kepengurusan baru untuk Forum Anak Panrita Lopi Kabupaten Bulukumba.</p>
Postingan Lainnya