Cegah Infeksi, RSUD Gelar In House Training PPI Dasar

Cegah Infeksi, RSUD Gelar In House Training PPI Dasar

<p style="text-align: justify;">In House Training Pencegahan Pengendalian Infeksi (PPI) Dasar, resmi dibuka Kamis 27/4 oleh pelaksana tugas direktur RSUD H. Andi Sulthan Daeng Radja Bulukumba dr. Abdur Rajab bertempat di aula pertemuan lantai 2 RSUD. In House Training ini di ikuti oleh sekitar 80 peserta yang tergabung dari beberapa profesi seperti dokter, bidan, perawat dan tenaga administrasi.</p> <p style="text-align: justify;">Pelatihan ini berlangsung selama 3 hari dengan pemateri dalam pelatihan tersebut adalah tenaga profesioanal yang di datangkan dari rumah sakit Wahidin Makassar.</p> <p style="text-align: justify;">Dalam sambutannya dr. Abdur Rajab menjelaskan bahwa pelatihan ini adalah kali ke 2 dilakukan di rumah sakit, pada pelatihan pertama telah di ikuti oleh sekitar 150 peserta dan pelatihan ke 2 ini di ikuti oleh 80 peserta, "semoga dengan jumlah yang banyak itu dapat menularkan pengetahuannya ke teman &ndash; teman yang lain yang belum mengikuti pelatihan ini".</p> <p style="text-align: justify;">Lebih lanjut dr. Rajab mengungkapkan rasa syukur atas inisiatif Komite PPI rumah sakit yang melakukan in house training terkait pencegahan pengendalian infeksi dasar di rumah sakit. hal ini sangat bermanfaat bagi semua sumber daya manusia yang ada di rumah sakit.</p> <p style="text-align: justify;">Yang menjadi pemateri awal dalam pelatihan ini adalah Bapak Dr. Sudirman Katu yang juga sebagai konsultan penyakit dalam dan ketua komite PPI rumah sakit Wahidin Makassar, yang dalam pemaparannya lebih menekankan pada pengendalian infeksi demi terciptanya pemberian layanan kesehatan yang lebih bermutu kepada pasien.(HumasRSUD)</p>
Postingan Lainnya